Adhe's Page

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatu Blog ini berisi tulisan- tulisan saya. Bahagia sekali rasanya bila anda berkenan untuk membaca dan memberikan komentar, kritik atau masukan bagi saya. Terima kasih !

Name:
Location: Surabaya, East Java, Indonesia

Tuesday, March 28, 2006

KESABARAN DAN PENGETAHUAN

QS Al-Kahfi
66. Musa berkata kepada Khidhr: "Bolehkah aku mengikutimu supaya kamu
mengajarkan kepadaku ilmu yang benar di antara ilmu-ilmu yang telah
diajarkan kepadamu?"
67. Dia menjawab: "Sesungguhnya kamu sekali-kali tidak akan sanggup
sabar bersama aku.
68. Dan bagaimana kamu dapat sabar atas sesuatu, yang kamu belum
mempunyai pengetahuan yang cukup tentang hal itu?"
69. Musa berkata: "Insya Allah kamu akan mendapati aku sebagai orang yang
sabar, dan aku tidak akan menentangmu dalam sesuatu urusanpun".

Kita biasanya tidak akan bisa bersabar terhadap hal-hal yang belum kita fahami. Batas kesabaran kita adalah sebagaimana batas pengetahuan kita. Jadi, bila suatu saat kita tidak sabar atas hal atau peristiwa tertentu, maka itu tandanya kita belum memiliki pemahaman dan pengetahuan yang cukup atas hal atau peristiwa tersebut. Orang yang sabar adalah orang yang memahami bahwa ada hikmah dibalik semua kejadian. Orang yang sabar adalah orang yang tahu bahwa ada tujuan jangka panjang yang jauh lebih penting daripada kepentingan sesaat saja. Bersabar untuk kepentingan jangka panjang dan kepentingan yang lebih luas/besar membutuhkan pemahaman. Bersabar untuk mendahulukan hal penting di masa depan membutuhkan pengetahuan.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home